D.V.N adalah suplemen kesehatan untuk mendukung kesehatan kulit dengan formula Collagen Tripeptide, Pomegranate, Japanese Knotweed Extract, dan L-Gluthathione.
Pada postingan ini Tafara Beauty akan Me-Review DVN Collagen berdasarkan kandungan dan klaim utama dari produk tersebut.
Ulasan ini bertujuan untuk memudahkan pengguna dalam menentukan produk kecantikan sesuai dengan kebutuhannya.
Detail Produk D.V.N Collagen
Sebelum melakukan Review, kami selalu berusaha menyajikan artikel yang dapat dipercaya oleh pembaca.
Salah satu upaya yang kami lakukan adalah dengan langsung mengecek nomor registrasi BPOM D.V.N (SD235042031)
Berdasarkan informasi yang di dapat dari website resmi cekbpom.pom.go.id, kami menemukan beberapa informasi yang mungkin penting anda ketahui:

Nama Produk: D.V.N
Komposisi:
- Collagen
- Fish Collagen
- Polygonum Cuspidatum Radix Ekstrak
- Punica Granatum Fructus Ekstrak
- Reduced L-glutathione
- Sodium Hyaluronate
- Vitamin C (asorbic Acid)
Merk: (Not Available)
Kemasan: Dus, botol plastik @ 60 tablet kunyah
Pendaftar: (Not Available)
Pabrik: (Not Available)
Nomor Registrasi: SD235042031
Diterbitkan Oleh:
- E-Registration Obat Tradisional & Suplemen Makanan (ASROT)
- Direktorat Registrasi Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan, dan Kosmetik
Produk: Suplemen Kesehatan
Klaim: Untuk membantu memilhara kesehatan kulit
Catatan: kami sengaja tidak menampilkan informasi pendaftar sebagai upaya perlindungan privacy.
Alasan Review D.V.N
Sebagai distributor produk kecantikan, kami memiliki alasan dan tujuan.
Tentunya tujuan kami melakukan ulasan atau review pada produk D.V.N Collagen sebagai bahan pertimbangan bagi calon pembeli sebelum menentukan produk pilihannya.
Selain itu, kami juga berusaha transparan dalam memberikan informasi.
Mengapa anda harus percaya?
Tafara Beauty merupakan salah satu Distributor produk kesehatan & kecantikan yang selalu berusaha memberikan ulasan dari sudut pandang yang netral, transparan dan tidak memiliki kepentingan apapun selain memberikan informasi yang akurat berdasarkan hasil riset dan pengalaman pribadi dari masing masing produk.
Karena kami memiliki begitu banyak penawaran produk dengan kelebihan dan kekurangan yang berbeda dari setiap produk.
Spesifikasi D.V.N Collagen
Nama produk: D.V.N
Kemasan: Botol
Bentuk: Chewable tablet
Isi dalam 1 botol: 60 Tablet
Jangka Waktu Konsumsi (Per 1 Box): 30 Hari
Apa Manfaat D.V.N Collagen

D.V.N adalah suplemen kesehatan yang memiliki manfaat untuk mendukung kesehatan kulit dengan formula Collagen Tripeptide, Pomegranate, Japanese Knotweed Extract, and L-Gluthathione.
Agar review/ulasan ini dapat dipercaya, kami akan memebedah satu persatu manfaat dari kandungan pada produk dvn untuk awet muda.
Manfaat dari setiap kandungan bersumber dari jurnal ataupun hasil penelitian yang telah dilakukan sebelumnya.
Manfaat Collagen
Saat ini sudah lebih dari ratusan penelitian yang membuktikan manfaat collagen bagi kesehatan.
Singkatnya, kolagen memberikan manfaat sebagai berikut:
- Membantu kesehatan pada persendian
- Meningkatkan dan menjaga elastisitas kulit
Menurut jurnal lain dari sumber yang berbeda (Skin Pharmacology and Physiology).
Dengan judul: “In vitro and in vivo evaluation of the penetration and efficacy of collagen peptides in human skin”
Penulis: N. A. K. Al-Ghamdi, M. A.
Tahun Terbit: 2018
“Hasil penelitian menunjukkan bahwa peptida kolagen dapat menembus lapisan kulit bagian dalam dan meningkatkan elastisitas kulit”.
Kamu juga bisa membaca lebih lanjut tentang collagen pada artikel kami yang berjudul: Manfaat Collagen untuk mengetahui lebih lanjut cara kerja collagen dan mengapa kolagen sangat penting bagi tubuh.
Manfaat Dari Japanese Knotweed Extract
Mengutip dari National Library Of Medicine,
Polygonum cuspidatum dan ekstraknya memiliki efek antiinflamasi, antioksidan, antikanker, pelindung jantung, dan efek farmakologis lainnya.
Sementara kandungan Japanese Knotweed Extract pada d.v.n di klaim dapat membantu melindungi kulit dari radikal bebas.
Manfaat Viqua Ekstrak Buah Delima
Hasil penelitian dari jurnal dan artikel yang kami temukan menunjukan:
Buah delima memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi, sehingga bermanfaat untuk melindungi kulit dari radikal bebas.
Selain itu, berdasarkan klaim yang kami baca di brousur DVN Collagen, ekstrak buah delima dienkapsulasi oleh nanoteknologi ADS yang dipatenkan untuk mempertahankan nutrisi maksimum untuk fungsi yang lebih optimal.
Sehingga meskipun ekstrak delima mirah diimpor dari Spanyol dan di produksi di Indonesia, kualitas nutrisinya tidak akan menurun sama sekali.
Manfaat Reduced L-glutathione
3 Manfaat utama dari L-Glutathione untuk kesehatan kulit:
- Meringankan psoriasis
- Melawan radikal bebas
- Memelihara kesehatan kulit
Dari QNA yang kami temukan, Ternyata D.V.N juga dapat membantu meringankan psoriasis.
Hal ini berkat kandungan L-Glutathione yang di klaim memiliki manfaat untuk penderita psoriasis.
Manfaat Sodium Hyaluronate
Salah satu kandungan unggulan pada D.V.N Collagen adalah Sodium Hyularonat.
Mengutip dari pharmagel.net “Sodium Hyularonate memiliki ukuran molekul yang lebih kecil dibandingkan Asam Hyaluronate, sehingga lebih mudah menembus lapisan kulit bagian paling dalam. meskipun keduanya memiliki manfaat yang sama”
Singkatnya, Sodium Hyularonate memiliki manfaat sebagai berikut:
- Membantu mengencangkan kulit
- Mengurangi garis garis halus dan kerutan
- Cocok untuk kulit sensitif (Nonkomedogenik).
Manfaat Vitamin C (asorbic Acid)
Seperti yang kitaketahui bersama, ada banyak sekali manfaat dari vitamin C.
Klaim ini dibuktikan oleh begitu banyak penelitian dan implementasi secara langsung terhadap manusia.
Namun pada sub topik ini, kami hanya akan membahas manfaat vitamin C yang terkandung pada DVN Collagen untuk kesehatan kulit.
Mengutip dari situs Pharmeasy.com, sedikitnya ada 6 khasiat vitamin c untuk kesehatan kulit:
- Mencegah kerutan dan garis halus pada kulit
- Melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari secara langsung
- Menghidrasi kulit
- Membantu penyembuhan luka pada kulit
- Membantu meningkatkan elastisitas pada kulit
- Mengurangi dan menurunkan pigmentasi pada kulit (warna kulit tidak merata)
Testimoni DVN Collagen
Untuk mendukung klaim dari DVN collagen, kami juga telah mengumpulkan beberapa testimoni dari pengguna/yang telah mengonsumsi DVN secara rutin.
Testimoni DVN Collagen ini dapat dipertanggung jawabkan keaslian atau ke orisinilitasnya.
Jadi Testimoni ini bukan dibuat mengada ada, melainkan benar benar hasil dari pemakaian produk DVN Collagen secara rutin.
Kelebihan Dan Kekurangan D Vine Collagen
Kami meyakini, hampir semua produk yang dibuat tidak ada yang sempurna.
Setiap produk pasti memiliki keunggulannya dan kekurangan.
Dari hasil review dan yang telah dilakukan terhadap Collagen DVN, kami menilai ada beberapa kelebihan dan kekurangan.
Keunggulan D.V.N Collagen
- Semua kandungan memiliki klaim yang terbukti dapat memberikan manfaat untuk kesehatan kulit
- Bahan bahan yang digunakan memiliki standar kualitas internasional
- Mengandung kolagen tripeptide dan peptida kolagen.
- Cara pemakaian langsung diemut layaknya permen lebih praktis dibandingkan produk sejenis
Kekurangan D.V.N Collagen
- Harga lumayan tinggi dibandingkan produk sejenis
- Ukuran botol lumayan besar
Keunikan Produk D.V.N Dibandingkan Dengan Produk Sejenis
Setiap produk, pasti memiliki nilai unik yang berbeda dari satu sama lain
Sejauh ini, kami melihat keunikan DVN terletak pada penyajiannya,dan jenis kolagen yang digunakannya.
Umumnya produk kolagen merk lain memiliki cara penyajian dengan cara di seduh terlebih dahulu.
Sementara DVN disajikan dengan cara di hisap layaknya permen.
Tentunya hal ini jauh lebih praktis dibandingkan dengan produk yang harus diseduh menggunakan air mineral.
Cara penyajian seperti ini kami nilai unik dan sangat bermanfaat apabila dikondisi tertentu.
Misalnya sedang di dalam mobil namun tidak ada air mineral, kamu bisa langsung mengonsumsi DVN tanpa perlu bantuan air mineral.
Rekomendasi

Jika anda membutuhkan produk untuk merawat dan memelihara kesehatan kulit serta mencegah munculnya tanda tanda penuaan dini, kami merkondasikan DVN untuk dikonsumsi.
Namun jika anda memiliki alokasi budget yang minim, sebaiknya cari alternatif produk yang harganya lebih rendah dibandingkan DVN.
Siapa Saja Yang Harus Mengonsumsi Collagen DVN?
Sebenarnya semua orang boleh mengonsumsi DVN collagen untuk memberikan perawatan terhadap kulitnya.
Khusus yang memiliki beberapa masalah kulit seperti dibawah ini juga direkomendasikan untuk mencobanya:
- Memiliki kulit gelap
- Memiliki jerawat dan bekas luka
- Kulit kering dan kusam
- Warna kulit tidak merata
- Kulit keriput, garis halus dan kulit kendur
- Muncul tanda tanda penuaan dini
Tetapi perlu diperhatikan, semua maslah kulit kemungkinan tidak akan bisa diatasi jika hanya mengonsumsi 1 box saja.
Selain kecocokan, ada begitu banyak faktor yang bisa mempengaruhi.
Gaya hidup ataupun pola hidup sehat perlu diperhatikan agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Perlu diingat, mungkin setiap individu bisa mendapatkan hasil yang berbeda beda.
Bergantung pada masalah kulitnya, jenis kulitnya, kadar kolagen di dalam tubuhnya serta pola hidup yang dijalaninya.
Perlu kami katakan, tidak ada satupun produk yang dapat menjamin keberhasilan tanpa adanya dukungan pola hidup yang sehat.
Dimana Beli DVN Dan Berapa Harga DVN?
Untuk mendapatkan DVN yang asli, kamu bisa membelinya melalui distributor resmi wellous indonesia.
Tafara Beauty merupakan salah satu distributor resmi DVN Collagen.
Harga DVN Collagen mulai dari Rp.999.000-Rp.2.997.000
kamu bisa melakukan pemesanan DVN collagen melalui Tafara Beauty dengan cara klik tombol dibawah ini:
Tips Penggunaan D.V.N Collagen Agar mendapatkan hasil yang maksimal
Agar mendapatkan hasil yang optimal, ada beberapa rekomendasi yang dapat anda terapkan ketika mengonsumsi DVN collagen.
Menerapkan pola hidup sehat, tidur yang cukup, istirahat yang cukup juga menjadi salah satu faktor keberhasilan dalam mengatasi masalah kulit.
Selain itu, ada beberapa saran yang harus dilakukan ketika konsumsi DVN:
- Jangan konsumsi teh, kopi ataupun susu setelah konsumsi DVN
- Konsumsi dengan rutin pada jam yang sama disetiap harinya
Cara Konsumsi
Berbeda dengan kebanyakan kolagen pada umumnya, Dvn collagen tidak perlu diseduh menggunakan air.
Cukup di emut/dihisap layaknya permen, atau bisa juga dikonsumsi menggunakan bantuan air putih biasa.
Sangat praktis, hemat waktu dan mudah digunakan.
Aturan Pakai DVN Collagen
Sehari dikonsumsi 2 tablet, 1 butir saat pagi dan 1 butir dikonsumsi saat malam sebelum tidur.
Note: Sebaiknya dikonsumsi sebelum makan, tetapi jika anda memiliki asam lambung yang tinggi, DVN bisa dikonsumsi setelah makan.
Perhatian!!!
DVN asli tidak dijual di apotik, marketplace dan toko offline lainnya. DVN hanya didistribusikan melalui distributor resmi.
Selalu berhati hati saat membeli DVN. Pastikan sebelum membeli kamu mengetahui ciri ciri dvine asli dan palsu.
Kesimpulan
Setelah menggunakannya secara langsung, serta melihat dari kandungan dan testimoninya, kami menyimpulkan beberapa poin penting dari DVN kolagen:
- Produk ini memiliki kandungan yang jarang digunakan oleh produk lain (Premium dan langka).
- Harga sesuai dengan benefit yang ditawarkan
- Ada banyak pengguna yang memberikan testimoni positif
- Klaim yang didaftarkan di BPOM “Membantu memilhara kulit” namun hasil dari pemakaian beberapa orang juga dapat membantu mengatasi masalah kulit.
Perlu diingat!!!
Meskipun produk ini terlihat lebih unggul dibandingkan produk sejenis, bukan berarti DVN dapat menyelesaikan masalah kulit anda hanya dalam 1 malam.
Kami harap jangan terlalu berekspektasi berlebihan terhadap produk ini, sewajarnya saja.
Tugas anda hanya perlu mencoba dan berusaha!
Jika anda memiliki pertanyaan seputar DVN collagen, anda dapat menghubungi kami melalui:
Whatsapp: 0822-4193-9354
E-Mail : Admin@Tafarabeauty.com
Tel : 0822-4193-9354
Atau kunjungi kami di:
Cabang Pekanbaru: Jl. Tuanku tambusai, labuh baru barat, Pekanbaru (Kota)
Cabang Yogyakarta: Jl.Kaliurang Km.10,12 Ngangglik, Sleman
Catatan: Ada beberapa orang yang salah menyebut nama asli dari DVN. d vine, d-vine, dvine merupakan kesalahan penyebutan dari DVN Collagen.
Referensi:
Wellous. Di akses pada Juli 2023. D-Vine ultimate skin enhacement
- Skin Pharmacology and Physiology. Diakses pada Desember 2023. “In vitro and in vivo evaluation of the penetration and efficacy of collagen peptides in human skin”
- Pharmagel.net Diakses pada 1 Mei 2024. “Sodium Hyaluronate vs. Hyaluronic Acid: What’s the Difference?”
- Pharmeasy. Di Akses 30 April 2024. “7 Reasons Why Vitamin C Is Good For Your Skin”